Jenis-Jenis Pantai dan Morfologinya - Materi Geografi Kelas 10 9

Jenis-Jenis Pantai dan Morfologinya – Materi Geografi Kelas 10

Hai, Sobat Zenius! Gue yakin nih, elo semua pasti pernah kan pergi ke pantai? Entah itu pantai di Yogyakarta, Sumatera, dan lainnya. So, kalau elo ke pantai biasanya lebih milih jenis pantai yang gimana? Pantai yang landaikah? Atau malah pantai yang curam? 

Nah, kalau elo sadari ternyata nggak semua pantai itu sama lho, melainkan terbagi menjadi beberapa macam. 

So, kalau elo ingin tahu jenis-jenis pantai, yuk baca artikel ini sampai selesai!

Jenis-Jenis Pantai Berdasarkan Letak Gunung

Pertama yang akan gue bahas yakni jenis-jenis pantai berdasarkan letak gunung. Kenapa berdasarkan letak gunung? Soalnya, nanti untuk melihat bentuk-bentuk pantai, pegunungan inilah yang menjadi acuan. Nah, kalau berdasarkan letak gunung, macam-macam pantai ada tiga nih, yaitu pantai diskordan, konkordan, dan netral.

1. Pantai Diskordan

jenis pantai diskordan
Pantai diskordan. (Dok. Wikimedia Commons)

Pantai diskordan merupakan pantai yang memiliki garis pantai tegak lurus terhadap jalur pegunungan. Contoh pantai diskordan yakni Pantai Timur Semenanjung Balkan.

2. Pantai Konkordan

jenis pantai konkordan
Pantai konkordan. (Dok. Wikimedia Commons)

Jenis pantai selanjutnya yakni pantai konkordan. Pantai konkordan merupakan pantai yang memiliki garis pantai sejajar dengan jalur pegunungan yang membentang sepanjang pantai. Contoh pantai konkordan yakni Pantai Barat Sumatera yang sejajar dengan Bukit Barisan. 

3. Pantai Netral

Pantai netral merupakan jenis pantai yang tidak memiliki hubungan dengan jalur pegunungan. Contoh pantai netral yakni Pantai Selatan Yogyakarta.

Baca Juga: Pola Aliran Sungai dan Macamnya

Jenis-Jenis Pantai Berdasarkan Morfologi

Adapun macam-macam pantai berdasarkan morfologinya, yakni pantai landai dan pantai curam. 

1. Pantai Landai

Salah satu jenis pantai berdasarkan morfologi yakni pantai landai. Pantai landai mempunyai bentuk yang nggak begitu terjal dengan kemiringan lereng antara 1-5 derajat. Sehingga, lautnya biasanya dangkal nih, guys. 

Pantai landai biasanya identik dengan tempat wisata dan tempat tinggal para nelayan. Contoh pantai landai yakni pantai datar, pantai berpasir, dan pantai laguna. 

  • Pantai datar merupakan jenis pantai yang landai dan datar, contoh pantai datar yakni Pantai Utara Jawa.
  • Pantai berpasir merupakan jenis pantai yang berpasir, contoh pantai berpasir yakni Pantai Parangtritis.
jenis jenis pantai
Pantai Parangtritis. (Dok. Wikimedia Commons)
  • Pantai laguna merupakan pantai yang terbentuk dari endapan berupa pulau-pulau yang terbentuk oleh gelombang laut. 

2. Pantai Curam

Pantai curam merupakan jenis pantai yang memiliki kemiringan 40-75 derajat. Selain itu, pantai curam juga biasanya lautnya dalam nih, guys. Contohnya Pantai Fyord yakni lembah gletser pada zaman es yang digenangi kembali oleh air laut setelah berakhirnya zaman es. 

Baca Juga: Salinitas Air Laut dan Faktor yang Mempengaruhinya

Contoh Soal Macam-Macam Pantai 

Nah, sekarang gue mau kasih beberapa contoh soal nih, untuk menguji pemahaman elo terhadap jenis-jenis pantai!

  1. Pantai yang garis pantainya sejajar dengan jalur pegunungan yang membentang sepanjang pantai adalah pantai ….

A. diskordan

B. konkordan

C. landai

D. netral

E. curam

Jawaban dan Pembahasan: 

Pantai konkordan merupakan pantai yang memiliki garis pantai sejajar dengan jalur pegunungan yang membentang sepanjang pantai. Maka, jawaban yang tepat adalah B. 

2. Pantai berpasir termasuk ke dalam jenis pantai ….

A. konkordan

B. diskordan

C. Netral

D. landai

E. curam

Jawaban dan Pembahasan: 

Pantai berpasir merupakan salah satu jenis pantai landai, sehingga jawaban yang tepat adalah D. 

Baca Juga: Luas dan Batas Wilayah Laut Indonesia

So, itu dia guys pembahasan tentang jenis-jenis pantai. Nah, kalau elo mau tahu lebih banyak lagi tentang morfologi pantai, elo bisa tonton videonya di aplikasi Zenius

Menariknya, di Zenius nggak cuma bahas tentang geografi saja lho, tapi ada juga materi lainnya seperti Matematika, Sejarah, dan lainnya. Yuk, download aplikasinya dengan klik banner di bawah ini!

Pelajari materi Geografi di video materi belajar Zenius
Bagikan Artikel Ini!