Kariotipe dan Fungsinya

Kariotipe dan Fungsinya – Materi Biologi Kelas 12

Ketika ngomongin DNA elo juga harus tahu tentang kariotipe dan juga fungsinya. Lebih jelasnya, cek artikel di bawah ini ya!

Elo sudah mempelajari DNA dan kromosom kan? Nah kariotipe ini ada hubungannya dengan DNA dan juga kromosom. Supaya nggak bingung, cek dulu ya artikel tentang DNA dan juga kromosom di bawah ini ya!

Pengertian kariotipe

Kariotipe adalah metode untuk mengidentifikasi ukuran, jumlah, dan bentuk kromosom pada individu. Sama kayak foto profil elo di jejaring sosial, kariotipe tiap orang punya kromosom yang berbeda-beda mulai dari bentuk, ukuran, dan juga jumlahnya. 

Fungsi kariotipe

Elo pasti tahu bahwa jumlah kromosom manusia itu genap. Inget gak ada berapa? Jumlah kromosom pada manusia ada 46 kromosom atau 23 pasang kromosom yang terdiri dari 22 pasang autosom dan satu pasang gonosom.

Kariotipe dan Fungsinya - Materi Biologi Kelas 12 33
Contoh Kariotipe Manusia Normal
Mary S. Gibb

Ini adalah contoh dari kariotipe milik manusia. Di sini bisa dilihat bahwa jumlah kromosomnya lengkap. Namun, ada juga manusia yang memiliki jumlah kromosom yang tidak lengkap. Kromosom yang tidak lengkap bisa mengakibatkan kelainan genetik pada manusia.  

Lewat kariotipe, elo bisa lihat apakah jumlah kromosomnya ganjil atau genap. Nah, sampai sini paham kan fungsi dari kariotipe? Fungsi kariotipe adalah untuk mengetahui kelainan kromosom. Selain itu, kariotipe juga berfungsi untuk mempelajari kromosom, hubungan taksonomi, untuk kedokteran, dan juga mengumpulkan informasi tentang peristiwa evolusi masa lalu. Wow!

Baca Juga : Pengertian, Fungsi, Jenis, dan Struktur Kromosom – Materi Biologi Kelas 12

Kelainan Kromosom

Kromosom dengan jumlah yang kurang ataupun berlebihan bisa menyebabkan kelainan pada manusia. Di bawah ini adalah contoh beberapa kelainan pada kromosom:

Sindrom Down

Penyebab dari sindrom down adalah kegagalan pembelahan sel gamet pada proses meiosis I atau II sehingga terdapat kelebihan pada kromosom ke-21. Itulah sebabnya, Sindrom Down juga disebut sebagai Trisomi 21. 

Kromosom ekstra itu bisa menyebabkan penundaan perkembangan manusia secara fisik dan juga mental/ Gejala dari sindrom down adalah perkembangan fisik dan mental yang terhambat, tubuh pendek, telinga kecil, mata kecil dan sipit, lidah besar dan menjulur. Berikut adalah kariotipe sindrom down:

Kariotipe Sindrom Down:

Kariotipe dan Fungsinya - Materi Biologi Kelas 12 34
Kariotipe Sindrom Down

Baca Juga : Mutasi Genetik, Pengertian, Dampak & Penyebabnya

Gimana? Elo sudah paham belum tentang kariotipe dan juga fungsinya? Kalau belum, elo bisa cek video Zenius tentang DNA, kromosom, dan juga kariotipe dengan cara klik banner di bawah ini!

Kariotipe dan Fungsinya - Materi Biologi Kelas 12 35

Oh iya sob, supaya nggak pusing terus tiap mengerjakan tugas, elo bisa klik banner di bawah ini untuk berlangganan. Ayo, langganan sekarang!

Kariotipe dan Fungsinya - Materi Biologi Kelas 12 36

Bagikan Artikel Ini!