Mengenal Konsep Sel Tumbuhan - Materi Biologi Kelas 11 17

Mengenal Konsep Sel Tumbuhan – Materi Biologi Kelas 11

Sobat Zenius, kalian pernah main puzzle nggak? Iya, puzzle yang disusun dari kepingan-kepingan sampai terbentuk gambar atau bentuk tertentu. Nah, seperti puzzle, manusia, hewan, dan tumbuhan sebagai makhluk hidup juga tersusun dari kepingan kecil. Kepingan kecil itu bisa disebut sebagai sel.

Kali ini gue akan membahas secara khusus terkait struktur sel tumbuhan hingga fungsi-fungsinya. Gue juga akan kasih elo contoh soal untuk melatih pemahaman elo. Yuk, baca artikel ini sampai selesai, ya!

Pengantar Sel

Sobat Zenius, elo tau nggak apa itu sel? Sel adalah unit terkecil sebagai dasar penyusun makhluk hidup. Sel-sel ini akan menyusun makhluk hidup secara struktural maupun fungsional. Artinya, sel ini nggak hanya menjadikan makhluk hidup berwujud secara fisik, tapi juga menjadikan makhluk hidup untuk berfungsi dalam kehidupan. 

Sel terbagi menjadi dua kelompok, yaitu sel prokariotik dan sel eukariotik. Sel prokariotik adalah sel yang nggak punya membran inti sel, seperti sel pada Monera. Sementara itu, sel eukariotik adalah sel yang punya membran inti sel, seperti sel pada Plantae, Fungi, Animalia, dan Protista.

Bagian dalam sel secara umum disebut protoplasma yang terdiri atas dua bagian, yaitu nukleus dan sitoplasma. Nukleus merupakan inti sel, ibaratnya seperti otak dari sel yang mengeksekusi segala operasi dalam sel. Sementara itu, sitoplasma merupakan tempat terjadinya pengoperasian yang diperintahkan oleh nukleus.

sel hewan dan sel tumbuhan
Ilustrasi Sel (Arsip Zenius)

Nah, elo bisa tonton video ini untuk menguatkan pemahaman elo terkait sel karena bakal ada istilah-istilah baru yang perlu elo ketahui dan pahami!

Struktur Sel Tumbuhan

konsep sel tumbuhan
Ilustrasi Struktur Sel Tumbuhan (Sumber: Lady of Hat)

Seperti sel pada umumnya, sel tumbuhan memiliki nukleus dan sitoplasma. Tapi, ada yang khas dari struktur sel tumbuhan, yaitu memiliki dinding sel. Dinding sel merupakan lapisan terluar pada struktur sel tumbuhan yang terbuat dari selulosa dan lama-kelamaan akan mengalami penumpukan lignin. 

Kenapa dinding sel hanya ada pada struktur sel tumbuhan? Karena tumbuhan membutuhkan struktur yang kaku dan kokoh untuk keberlangsungan hidupnya. Struktur yang kokoh ini akan melindungi tumbuhan dari berbagai kerusakan bahkan penyakit yang mungkin terjadi akibat tekanan air di dalamnya. Jadi, fungsi dari dinding sel pada tumbuhan, yaitu memberikan kekuatan dan dukungan pada sel.

Baca Juga:

Perbedaan Struktur Sel Tumbuhan dan Sel Hewan

Selain itu, ada juga beberapa fungsi dari dinding sel pada struktur sel tumbuhan, di antaranya:

1. Memberi bentuk sel

2. Membuat sel menjadi kaku

3. Memberikan proteksi terhadap sel dari bahaya

4. Menahan sel dari gaya gravitasi

5. Menahan tekanan osmotik

6. Menjadi jalur komunikasi dan transportasi molekul

7. Menjadi tempat penyimpanan karbohidrat

Dinding sel pada tumbuhan juga melapisi membran sel, yaitu bagian yang melapisi sitoplasma. Pada sel tumbuhan, membran sel memiliki fungsi sebagai pengatur keluar-masuknya zat-zat dari dalam dan luar sel. Membran sel terdiri atas dua lapis fosfolipid, yaitu lapisan yang memiliki bagian fosfat atau kepala dan lipid atau ekor. 

Bagian fosfat pada membran sel bersifat hidrofilik atau mudah bercampur dengan air, sementara bagian lipid pada membran sel bersifat hidrofobik atau nggak bisa bercampur dengan air. Elo bisa cermati ilustrasi berikut ini.

struktur membran sel
Ilustrasi Membran Sel (Arsip Zenius)

Nah, seperti yang udah gue sebut sebelumnya, sel tumbuhan memiliki nukleus dan sitoplasma. Pada sitoplasma, terdapat bagian-bagian lain yang juga nggak kalah penting untuk keberlangsungan hidup sel tumbuhan. Bagian-bagian itu disebut organel sel yang bisa elo lihat di bawah ini.

Fungsi Organel Sel Tumbuhan

struktur sel tumbuhan
Ilustrasi Struktur Sel Tumbuhan (Sumber: Lady of Hat)

Kalau elo lihat dari gambar struktur sel tumbuhan di atas, ada banyak banget organel sel tumbuhan. Masing-masing organel juga punya tugas dan peran untuk membantu sel tumbuhan hidup. Nah, gue akan bahas tugas dan peran mereka satu per satu ya!

1. Nukleus (Inti Sel)

Nukleus ini ibaratkan otak bagi sel. Oleh karena itu, nukleus ini menjadi bagian yang penting bagi sel. Nukleus memiliki fungsi untuk mengontrol aktivitas sel, mengatur sintesis RNA untuk membuat protein, mengatur pembelahan sel, melindungi DNA dari kerusakan, dan menjaga homeostasis dalam sel tersebut. 

Nukleus terdiri atas beberapa bagian lagi, yaitu kromatin, nukleolus, dan nukleoplasma. Kromatin merupakan bagian nukleus yang mengandung materi genetik berupa DNA dan protein. Nukleolus merupakan bagian nukleus yang bertanggung jawab untuk melakukan sintesis RNA ribosom. Nukleoplasma merupakan bagian nukleus yang berupa cairan kental dan berfungsi sebagai media reaksi kimia di dalam nukleus. 

Bagian-bagian ini kemudian dilindungi oleh suatu membran, yaitu selubung nukleus. Nggak hanya sebagai pelindung, selubung nukleus juga menjadi media “komunikasi” antara nukleus dan organel sel di luar nukleus melalui pori-pori nukleus

2. Ribosom

Selain nukleus, ribosom juga dinobatkan menjadi organel sel yang paling penting pada sel tumbuhan. Ribosom dan nukleus membutuhkan satu sama lain untuk melakukan instruksi genetik, yaitu pembentukan protein

3. Retikulum Endoplasma

Retikulum endoplasma merupakan organel yang umumnya terletak di dekat nukleus. Terdapat dua jenis retikulum endoplasma (RE), yaitu RE kasar dan RE halus

RE kasar merupakan retikulum endoplasma yang ditempeli dengan ribosom terikat dan memiliki fungsi sebagai lokasi sintesis protein dan modifikasi protein

Sementara itu, RE halus merupakan retikulum endoplasma yang nggak ditempeli ribosom terikat dan memiliki fungsi untuk melakukan sintesis lipid, metabolisme karbohidrat, detoksifikasi racun, dan penyimpanan kalsium. 

4. Badan Golgi

Badan Golgi merupakan organel sel yang memiliki bentuk mirip dengan retikulum endoplasma. Bedanya, badan Golgi ini nggak menempel pada nukleus. 

Badan Golgi memiliki fungsi utama dalam pengolahan protein yang baru disintesis dari retikulum endoplasma. Badan Golgi akan memotong protein berukuran besar menjadi protein-protein kecil.

Badan Golgi juga memiliki fungsi menambahkan molekul glukosa ketika proses sintesis glikoprotein. Selain itu, badan Golgi memiliki fungsi untuk membuat organel baru, yaitu vakuola pada sel tumbuhan dan lisosom pada sel hewan. 

nukleus, ribosom, retikulum endoplasma, badan golgi

5. Vakuola

Vakuola merupakan organel sel yang umumnya terdapat pada sel tumbuhan. Vakuola memiliki fungsi sebagai penyimpan cadangan makanan. Vakuola juga diisi oleh air yang terlarut dengan berbagai mineral, gula, asam organik, dan bahan lainnya. Vakuola dilapisi oleh suatu membran yang disebut tonoplas.

6. Mitokondria

Mitokondria merupakan organel sel yang memiliki peran dalam proses respirasi aerobik. Respirasi ini kemudian akan menghasilkan energi sehingga mitokondria juga berperan sebagai pembangkit energi di dalam sel tumbuhan. 

7. Kloroplas

Kloroplas merupakan organel sel yang hanya terdapat pada sel tumbuhan. Organel ini memiliki pigmen fotosintesis, di antaranya klorofil (zat hijau daun) dan karotenoid (zat warna kuning). Pigmen-pigmen tersebut berperan penting dalam proses fotosintesis, yaitu sebagai penangkap gelombang cahaya

mitokondria, kloroplas, vakuola

8. Plasmodesmata

Plasmodesmata merupakan organel yang terdapat pada dinding sel tumbuhan. Organel ini berupa suatu saluran terbuka pada dinding sel yang menjadi jalur komunikasi antar sel tumbuhan

Contoh Soal

Setelah mengetahui konsep sel tumbuhan, gue mau kasih elo contoh soal supaya elo bisa lebih paham sama materi ini. 

Contoh Soal 1

Coba elo perhatikan gambar struktur sel tumbuhan di bawah ini.

Mengenal Konsep Sel Tumbuhan - Materi Biologi Kelas 11 18

Organel X yang hanya terdapat pada sel tumbuhan berfungsi untuk ….

A. Menyimpan makanan

B. Melakukan fotosintesis

C. Menguatkan jaringan

D. Menyusun dinding sel

E. Menyalurkan energi

Pembahasannya:

Elo bisa fokus sama pertanyaannya, yaitu “hanya terdapat pada sel tumbuhan”. Dari informasi itu, elo bisa punya beberapa kemungkinan: dinding sel, vakuola, kloroplas, dan plasmodesmata. 

Nah, dari sini, elo bisa eliminasi mana aja yang kira-kira bukan. Misalnya, dinding sel pasti bukan karena organel X yang ditunjuk adalah organel yang ada di dalam sitoplasma. Karena organel X ini ada di dalam sitoplasma, plasmodesmata juga bukan jawabannya karena plasmodesmata letaknya ada di dinding sel. 

Berarti sekarang tinggal vakuola dan kloroplas. Nah, elo tau kalau vakuola pada sel tumbuhan adalah organel yang besar sehingga organel X ini bukan vakuola. 

Semua kemungkinan tereliminasi menyisakan kloroplas. Nah, pertanyaannya adalah fungsi dari organel X. Elo tinggal pilih aja fungsi dari kloroplas yaitu melakukan fotosintesis (B). 

Gimana? Gampang, kan? Gue kasih satu soal lagi yang gampang nih! Elo perhatikan pertanyaan berikut ya!

Contoh Soal 2

Ciri khas yang dimiliki struktur sel tumbuhan adalah ….

A. Vakuolanya kecil

B. Tidak memiliki nukleolus

C. Banyak mengandung ribosom

D. Sel terlindung oleh dinding dari zat selulosa

E. Retikulum endoplasma tidak ditempeli ribosom

Pembahasannya:

Nah, soal ini gampang banget! Sama seperti soal sebelumnya, elo cukup fokus sama kekhasan sel tumbuhan yang nggak ada di sel lainnya. Karena sel tumbuhan memiliki vakuola yang besar, otomatis jawaban A elo eliminasi. Jawaban B tentu nggak mungkin karena setiap sel pasti memiliki nukleolus.

Terkait ribosom, sel tumbuhan maupun sel hewan pasti memiliki ribosom sehingga jawaban C bukan ciri khas dari struktur sel tumbuhan. Kemudian terkait ribosom pada retikulum endoplasma, ingat ada dua jenis retikulum endoplasma pada sel tumbuhan dan sel hewan sehingga jawaban E juga bukan ciri khas dari sel tumbuhan.

Nah, semua jawaban sudah tereliminasi menyisakan jawaban (D) sel terlindungi oleh dinding dari zat selulosa. Hal ini merupakan ciri khas struktur sel tumbuhan karena hanya sel tumbuhan yang memiliki dinding sel dan dinding sel ini juga terbuat dari zat selulosa. 

Kerjain soal tentang sel tumbuhan gampang, ‘kan? Atau elo butuh contoh soal yang lebih menantang? Tenang, ada kok! Elo tinggal download aplikasi Zenius untuk dapetin soal-soal dan video pembahasannya.

Elo juga bisa belajar materi struktur sel tumbuhan atau materi biologi lainnya. Tinggal klik banner dan ketik materi yang diinginkan di kolom pencarian ya.

Materi Sel Tumbuhan, Biologi Kelas 11

Nah, supaya pemahaman elo makin dalam, ikuti terus review materi dan kerjakan berbagai latihan soal di Zenius, yuk. Ada berbagai paket yang bisa elo beli sesuai kebutuhan elo. Klik banner di bawah ini untuk info selengkapnya!

Langganan Zenius

Pembahasan gue tentang materi struktur sel tumbuhan kelas 11 sampai sini dulu ya! Kalau elo ada pertanyaan, bisa langsung tulis di kolom komentar. 

Sampai bertemu di artikel selanjutnya. Semangat terus ya, Sobat Zenius!

Penulis: Trisnajaya Shalsabila

Referensi:

  • Campbell, N. A., Reece, J. B., & Mitchell, L. G. (2002). Biologi Edisi Kelima Jilid I. Erlangga. Jakarta, Indonesia.
  • Ferdinand, F., & Ariebowo, M. (2009). Praktis Belajar Biologi Untuk SMA/MA Kelas XII. Jakarta: Pusat Pembukuan Departemen Pendidikan Nasional.
Bagikan Artikel Ini!