jurusan ugm yang sepi peminat

4 Cara Masuk UGM Plus Tips Lolos Ujian Masuknya

Hi Sobat Zenius, kalau Universitas Gadjah Mada (UGM) adalah PTN impian lo, artikel ini pas untuk lo karena gue akan bahas tips UTUL UGM dan kasih tau nih jalur prestasinya. Yuk, baca tulisan ini sampai selesai agar lo semakin dekat dengan PTN impian.

Sebagai calon Gamada (Gadjah Mada Muda) lo perlu nih mencari tahu seluk beluk mengenai cara masuk Universitas Gadjah Mada. Mulai dari materi Ujian Tulis UGM, apa saja syarat masuknya. 

Sejak tahun 2020 UTBK mulai dilaksanakan dengan sistem komputer dan sekarang syarat ujian masuk UGM berkembang menggunakan kombinasi hasil UTBK dan nilai UTUL yang diselenggarakan oleh UGM.

Cara Masuk Universitas Gadjah Mada

Sebelum kasih tau tips UTUL UGM, gue mau share jalur masuk-nya dulu nih. Adapun terdapat beberapa cara masuk Universitas Gadjah Mada yang perlu lo tau nih, Sobat Zenius. Antara lain:

SNMPTN

Jalur satu ini melalui proses yang dapat dikuantifikasikan. Saat berniat mengikuti jalur SNMPTN lo harus mengusahakan nilai rapor yang baik sejak semester awal SMA. Lo juga perlu mengetahui indeks atau akreditasi sekolah lo. Sepertinya lo udah paham banget deh mengenai jalur masuk yang satu ini, untuk mengingatkan lo bisa baca artikel tentang SNMPTN di sini.

SBMPTN

Cara masuk UGM selanjutnya melalui jalur SBMPTN, yang merupakan seleksi masuk PTN yang diselenggarakan secara nasional sejak tahun 2019. Untuk menjadi peserta jalur SBMPTN lo harus melalui Ujian Tulis Berbasis Komputer yang biasa dikenal UTBK sebagai kriteria penilaian. Kalau lo butuh tips untuk lulus UTBK SBMPTN, bisa klik ini ya!

UTUL UGM

Ujian Masuk UGM adalah Ujian Mandiri (UM) UGM atau dikenal juga dengan Ujian Tulis (UTUL) UGM. Tahun ini UTUL UGM punya sistem baru, yaitu Computer Based Test (CBT-UM UGM). Pendaftaran secara mandiri dan menggunakan kombinasi nilai tes komputer yang akan diadakan UGM dan dicampur dengan skor UTBK SBMPTN di tahun yang sama. Jadi Sobat Zenius harus tetap UTBK SBMPTN dulu sebelum menghadapi keketatan UTUL UGM, hehehe… Kalau lo butuh infomasi cara daftarnya, baca artikel ini.

UGM Jalur Prestasi

Jalur menuju UGM yang satu ini sudah dibahas pada artikel yang linknya sudah gue cantumkan pada paragraf sebelumnya. Tapi, tidak perlu khawatir karena gue mau membahas secara sekilas di sini.

UTUL UGM yang disebut juga CBT-UTUL, seleksi mandiri atau UM UGM juga membuka jalur prestasi. Ada empat program yang tersedia lewat jalur ini, antara lain:

Jalur Penelusuran Bibit Unggul Kemitraan (PBUK)

Untuk tahun ini, jalur seleksi mandiri BPUK ditujukan bagi siswa/siswi tahun terakhir di SMA/SMK/MA atau sederajat pada tahun ajaran 2021/2022 (lulus pada 2022). 

Calon mahasiswa dari program ini diusulkan dan dibiayai sepenuhnya oleh Pemerintah Daerah (Pemda)/institusi pemerintah dan/atau perusahaan yang menjalin kerja sama/mitra dengan UGM. 

Dokumen yang harus dilengkapi sebagai syarat masuk UGM lewat jalur PBUK adalah sebagai berikut:

· Siswa wajib melampirkan nilai rapor (semester 1-5 untuk jenjang SMA/MA dan semester 1-7 untuk jenjang SMK).

· Siswa wajib menyertakan surat rekomendasi dari kepala sekolah tempatnya bersekolah.

· Siswa wajib menyertakan surat rekomendasi dari mitra (ditunjukkan dengan adanya Nota Kesepahaman (MoU) atau surat perjanjian). 

· Membuat surat kesanggupan membayar biaya pendidikan dari mitra.

· Mencantumkan sertifikat kejuaraan tingkat provinsi/nasional/internasional atau yang setara sebagai bukti prestasi.

Jalur Penelusuran Bibit Unggul Tidak Mampu (PBUTM)

Jalur PBUTM ini dikhususkan untuk siswa/siswi tahun terakhir di SMA/SMK/MA atau sederajat pada tahun ajaran 2021/2022 dengan kondisi keuangan yang kurang beruntung.

Jika lo diterima lewat jalur PBUTM, maka pihak kampus akan meringankan biaya perkuliahan lo hingga lulus. Berikut ini adalah kriteria siswa yang bisa masuk UGM lewat jalur PBUTM: 

1. Siswa/siswi pemegang Kartu Indonesia Pintar (KIP) atau Kartu Perlindungan Sosial (KPS) atau Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) atau Bantuan Siswa Miskin (BSM) atau kartu sejenisnya yang dikeluarkan oleh pemerintah; atau

2. Pendapatan kotor gabungan orang tua/wali (suami istri) maksimal Rp4.000.000 per bulan dan/atau pendapatan kotor gabungan orang tua/wali dibagi jumlah anggota keluarga maksimal Rp750.000 per bulannya; dan

3. Pendidikan orang tua/wali setinggi-tingginya Sarjana (S1) atau Sarjana Terapan (D4);

Kalo pendaftar sudah bisa memenuhi syarat masuk UGM lewat jalur PBUTM, selanjutnya pendaftar berhak memilih dua (2) Program Studi. Masing-masing satu Program Sarjana (S1) dan/atau satu Program Sarjana Terapan (D4). 

Dokumen yang harus dilengkapi sebagai syarat masuk UGM lewat jalur PBUTM adalah sebagai berikut: 

· Siswa wajib melampirkan nilai rapor (semester 1-5 untuk jenjang SMA/MA dan semester 1-7 untuk jenjang SMK).

· Siswa wajib menyertakan surat rekomendasi dari kepala sekolah tempatnya bersekolah.

· Mencantumkan sertifikat kejuaraan tingkat provinsi/nasional/internasional atau yang setara sebagai bukti prestasi. 

· Melampirkan surat keterangan penghasilan kedua orang tua/wali penanggung biaya terbaru. 

· Melampirkan Kartu Keluarga atau Kartu Keluarga Sejahtera KKS serta Kartu Indonesia Pintar (KIP) atau Kartu Peserta KIP-K.

Jalur Penelusuran Bibit Unggul Berprestasi (PBUB) 

PBUB adalah program seleksi mandiri yang ditujukan bagi siswa yang berhasil menjadi pemenang/juara lomba di bidang Olahraga, Seni, dan IPTEK baik di tingkat provinsi, nasional, maupun internasional dan/atau yang setara.

Syarat masuk UGM lewat jalur PBUB ini sebenarnya tidak terlalu berbeda dari jalur yang lain. 

Yang membedakan adalah pendaftar seleksi mandiri untuk klaster IPTEK merupakan siswa/siswi tahun terakhir di SMA/SMK/MA atau sederajat pada tahun ajaran 2021/2022 (lulus pada 2022). 

Sedangkan pendaftar untuk klaster Olahraga dan Seni merupakan siswa/siswi tahun terakhir di SMA/SMK/MA atau sederajat pada tahun ajaran 2021/2022, namun bisa juga lulusan tahun 2021.

Sedangkan dokumen yang harus dilengkapi sebagai syarat masuk UGM lewat jalur PBUB adalah sebagai berikut: 

· Siswa wajib melampirkan nilai rapor (semester 1-5 untuk jenjang SMA/MA dan semester 1-7 untuk jenjang SMK).

· Siswa wajib menyertakan surat rekomendasi dari kepala sekolah tempatnya bersekolah.

· Siswa wajib menyertakan surat kesanggupan pembiayaan selama berkuliah di UGM.

· Siswa wajib menulis surat kesanggupan aktif di UKM saat kuliah. 

· Dan khusus pendaftar klaster Olahraga dan Seni harus membuat portofolio sesuai keahlian masing-masing.

Jalur Penelusuran Bibit Unggul SMA/MA/SMK (PBUBSMAK) khusus Sarjana Terapan Sekolah Vokasi

Pendaftaran seleksi mandiri jalur PBUBSMAK ini dikhususkan bagi lo yang tertarik berkuliah di jurusan D3 atau D4 UGM. 

Syarat masuk UGM lewat jalur ini mematok syarat siswa/siswi SMA merupakan 25% siswa terbaik di kelas reguler pada semester 1 (satu) sampai semester 5 (lima) atau semester 1 (satu) sampai semester 7 (tujuh).

Dan bagi SMK 4 (empat) tahun; atau 50% siswa terbaik di kelas akselerasi pada semester 1 (satu) sampai semester 4 (empat).

Sedangkan dokumen yang harus dilengkapi sebagai syarat masuk UGM lewat jalur PBUBSMAK adalah sebagai berikut: 

· Siswa wajib melampirkan nilai rapor (semester 1-5 untuk jenjang SMA/MA dan semester 1-7 untuk jenjang SMK).

· Siswa wajib mencantumkan Surat Rekomendasi dari Kepala Sekolah.

· Mencantumkan Surat Kesanggupan Pembiayaan kuliah.

· Melampirkan Surat keterangan penghasilan orang tua/wali yang disahkan oleh Kepala Desa/Lurah bagi non karyawan atau oleh Bendahara Gaji bagi karyawan institusi.

Nah sampai di sini sudah jelas kan semua jalur masuk universitas impian lo ini. Mari kita lanjut ke tips UTUL UGM.

Tips UTUL UGM

Sobat Zenius, sekarang masuk kebagian yang paling lo suka nih, yaitu tips UTUL UGM. Eh… Suka gak sih? Sepertinya suka ya, gue kan berikan saran kalau misalkan lo punya metode lebih baik, siapa tau tips ini dapat di-combine dengan cara lo sendiri.

Sering Try Out UTBK di Zenius

Tips UTUL UGM
Source: Unsplash

Sobat Zenius, semoga lo gak bosen ya kalau gue kasih tips ujian dengan belajar. Ya gimana dong, bukankah tugas sebagai peserta didik adalah belajar. Ujian kan bentuk evaluasi dari belajar lo selama ini. See…Berarti tips UTUL UGM paling utama adalah belajar.

Kemudian setelah belajar yang perlu lo lakukan adalah latihan soal. Zenius menyajikan banyak latihan soal yang sudah ter simulasikan sangat mirip dengan ujian aslinya, bahkan Zenius punya simulasi UTUL UGM lho, coba deh klik ini.

Tetap Tenang

Sebisa mungkin lo harus tetap tenang dan mengendalikan diri agar ketika mengerjakan soal lo bisa pusatkan fokus pada ujian dan tenang menyelesaikannya. Usahakan tidak terburu-buru ya Sobat Zenius, gue tau lo kan sudah sering pakai simulasi ujian dari artikel-nya Zenius yang ini, sehingga lo bisa dengan mudah mengoptimalkan waktu untuk mengerjakan semua soal. Lanjut ke tips UTUL UGM berikutnya.

Baca Baik-Baik Aturan Pengerjaan Soal

Biasanya di lembar soal tertulis skor benar dan salahnya untuk menilai jawaban, beserta aturan ujian. Berkaitan dengan tips UTUL UGM sebelumnya, kamu juga harus membaca aturan pengerjaan dengan tenang.. Baca aturan dan perintah soalnya dengan baik dan memperhatikan semua detailnya. 

Gue dapat info dari Alumni Zenius yang pernah melalui UTUL UGM, pengurangan nilai akan terjadi kalau lo salah jawab soal. Sehingga dia menjawab soal yang dia bisa saja. Dia juga minta gue untuk sampaikan pesan ini ke Sobat Zenius, yaitu untuk mematangkan fundamental skill lo, hal ini penting untuk mematangkan beberapa materi yang sering muncul dari tahun ke tahun.

Jaga Kesehatan 

Tips UTUL UGM
Source: Unsplash

Tips UTUL UGM selanjutnya adalah jaga kesehatan. Kesehatan adalah hal paling krusial kan Sobat Zenius, apalagi di masa Pandemi Covid-19 ini. So, lo perlu banget nih menjaga kesehatan. Kalau lo sehat belajar, simulasi ujian, mengerjakan soal UTBK maupun UTUL UGM pastinya semangat tanpa merasa sakit. Kondisi lo yang sehat juga mempengaruhi banget ke cara berpikir serta bertindak. Jaga ya, pola makan dan istirahatnya, sebelum dan menjelang ujian.

Berdoa

Tips UTUL UGM terakhir adalah berdoa. Rasanya kurang gak sih kalau hanya berusaha keras tanpa diiringi doa. Hehehe… Doa sendiri maupun minta restu dan doa dari orang tua. Jadi jangan lupa berdoa sebelum mengerjakan soal, agar dipermudah dalam mengerjakan soal dan sukses melewati keketatan UTUL UGM.

Bagaimana sejauh ini Sobat Zenius? Semoga TIPS UTUL UGM-nya bermanfaat ya dan semakin semangat kan untuk menghadapi UTUL UGM. Iya dong semangat! Jaga kesehatan ya. Oh iya… Kalau ada apa-apa, butuh tips lain atau info yang enlightening lainnya langsung aja jelajahi Zenius Blog. Zenius kan tempat kalian cari tau apa pun, mulai dari mana aja. Ciao!

Bagikan Artikel Ini!