membaca intensif

Pengertian, Tujuan, Manfaat dan Cara Membaca Intensif

Kalau lagi masa-masa persiapan UTBK kayak gini, pasti elo lagi rajin-rajinnya belajar materi-materi buat persiapan UTBK, kan? Pasti elo juga lagi sering banget baca-baca materi yang mungkin nanti keluar di UTBK. 

Tapi, apakah selama elo baca-baca materi itu elo udah pakai metode yang benar? Nah, jadi untuk memperoleh pemahaman yang baik, ternyata salah satu usaha yang bisa elo lakuin adalah dengan menggunakan teknik membaca yang sesuai. 

Kira-kira, teknik membaca apa ya yang cocok buat bantu elo memahami suatu materi? Jawabannya adalah dengan teknik membaca intensif, guys

Apa yang dimaksud dengan membaca intensif? Gimana sih cara-cara buat membaca intensif? Nah, biar makin paham, simak terus artikel berikut, ya!

Baca Juga: Teknik Membaca Puisi – Materi Bahasa Indonesia 

Pengertian Membaca Intensif

Alt: Pengertian membaca intensif.
Pengertian Membaca Intensif (Arsip Zenius)

Apa yang dimaksud dengan membaca intensif?

Membaca intensif disebut juga membaca secara cermat dan teliti. Emang kenapa sih, harus cermat dan teliti? Tujuannya supaya kita bisa mendapatkan pemahaman yang detail dan komprehensif tentang teks yang kita baca. 

Teknik membaca intensif ini biasanya juga disebut dengan membaca untuk pembelajaran atau baca untuk belajar, makanya nih, kita butuh konsentrasi yang maksimal untuk memahami isi dari bacaan. 

Nah, karena itulah gue tadi bilang kalau teknik membaca ini cocok buat elo yang lagi mempersiapkan diri buat UTBK. Dengan teknik membaca ini, elo bisa belajar dengan menggali informasi yang ada di dalam sebuah bacaan. 

Membaca intensif ini berbeda ya, dengan membaca ekstensif. Apa perbedaan membaca ekstensif dan intensif? Perbedaan membaca intensif dan ekstensif terletak pada tujuan yang mau elo dapetin. Kalau membaca ekstensif, tujuannya adalah untuk mendapatkan hiburan. Sedangkan tujuan membaca intensif adalah supaya elo memperoleh pemahaman yang komprehensif. 

Alt: Tujuan Membaca Intensif
Apa sih, tujuan membaca intensif? (Dok. Pixabay)

Tujuan Membaca Intensif

Seperti yang udah sempat gue singgung di atas, tujuan dari membaca intensif ini adalah supaya elo bisa dapetin informasi atau pemahaman yang komprehensif. Hal ini sangat berguna, lho. 

Hmm .… Emang, apa manfaat membaca intensif?

Manfaat membaca intensif bisa elo rasain ketika elo membutuhkan pemahaman yang lebih dalam dari sebuah bacaan. Hasil dari pemahaman yang elo dapetin itu bisa jadi bahan diskusi, untuk menjawab soal, atau untuk menentukan suatu pokok permasalahan yang menarik dari teks bacaan yang udah elo baca. 

Manfaat membaca intensif yang lainnya adalah dapat membantu menumbuhkan dan mengasah kemampuan membaca dan berpikir kritis.

Alt: Cara-cara membaca intensif.
Gimana sih cara membaca intensif? (Dok. Pixabay)

Baca Juga: Cara Menulis Cerita Pendek dan Manfaat Membaca Cerpen

Cara-Cara Membaca Intensif

Nah, elo kan udah tahu nih, kalau membaca intensif itu punya manfaat yang bagus banget nih buat kita memahami sesuatu. Terus, kira-kira bagaimana cara membaca intensif dengan baik?

Oke, gue akan jelasin nih, cara-cara membaca intensif antara lain:

  • Pahami Kata dan Istilah yang Ada

Sesuai dengan tujuan membaca intensif, yang harus elo lakuin ketika menggunakan teknik baca ini adalah pahami kata dan istilah yang ada. 

Ketika elo sedang membaca, mungkin elo akan menemukan kata atau istilah yang asing. Tapi, jangan coba-coba di-skip ya. Elo harus cari tau nih, arti kata atau istilah tersebut. Karena, elo harus ingat lagi, tujuan dari membaca intensif adalah untuk memahami suatu bacaan. 

Nah, makanya satu dua kata pun jadi penting. Supaya nanti, informasi yang elo dapet bisa utuh. 

  • Pahami Konjungsi

Konjungsi adalah kata hubung yang bisa digunakan untuk menghubungkan klausa dengan klausa. Kenapa harus memahami konjungsi?

Karena konjungsi atau tata bahasa ini secara keseluruhan bisa berpengaruh dalam makna suatu kalimat, atau bahkan paragraf di dalam teks. 

Contohnya nih:

1 dan 2

1 atau 2

Nah, ini beda banget kan, ya? Ya iya, karena konjungsi yang berbeda antara “dan” serta “atau” memiliki makna yang berbeda. Kalau pakai “dan” berarti semuanya, tapi kalau pakai kata “atau” berarti pilih salah satu. 

  • Tandai Bagian Penting

Nah, bagian ini juga penting banget, nih. Gue nih, biasanya kalau baca buat belajar, gue akan tandai beberapa bagian penting pakai pakai sticky note. Ini bantu banget sih, buat elo bisa inget isi dari informasi yang udah elo baca. 

Ngasih tanda ke bagian penting ini nggak cuma buat informasi yang elo dapet, tapi juga buat bagian-bagian bacaan yang mungkin elo masih bingung. Dengan begini, elo bisa gali lagi lebih dalem. 

  • Fokus

Kegiatan membaca intensif harus dilakukan dengan fokus. Ketika elo sedang membaca dengan teknik ini, elo harus fokus. Akan lebih baik kalau ketika elo membaca, nggak dibarengi dengan bersuara. 

Mengapa pada saat membaca intensif tidak boleh bersuara? Karena, ketika elo sedang membaca, elo harus berkonsentrasi untuk membaca secara cermat dan teliti. Hasilnya akan lebih baik ketika elo bisa membaca dalam hati dengan konsentrasi yang tinggi. 

Tips tambahan nih, pastiin ketika elo sedang membaca, elo udah di posisi yang nyaman untuk membaca, dan usahakan elo ada di tempat yang mendukung, alias minim gangguan. Tapi bukan berarti elo nggak boleh rileks ya ….

Teknik membaca intensif ini mungkin bakalan susah nih buat elo yang kurang suka baca lama-lama. Tapi tenang aja, masih ada waktu buat latihan.

Nah, sekarang coba deh, elo praktekin. Misalnya, pilih materi UTBK yang mau elo baca atau bacaan lain deh yang terdiri dari tiga sampai lima halaman dan elo lakuin deh cara-cara membaca intensif seperti yang udah gue jelasin di atas. 

Jangan lupa buat rangkuman dengan kata-kata elo sendiri, supaya elo makin paham dengan informasi dari bacaan yang udah selesai elo baca. 

Baca Juga: Apa Itu PBM? Panduan Belajar TPS UTBK PBM

Contoh Soal dan Pembahasan

Nah, gue yakin sih elo pasti udah paham kan, apa sih membaca intensif itu? Sekarang, coba deh elo kerjakan soal di bawah ini. 

Perhatikan teknik-teknik membaca berikut!

  • Preview teks
  • Skimming
  • Scanning
  • Membaca intensif
  • Membaca ekstensif

Membaca dengan tujuan mendapatkan pemahaman detail dan komprehensif tentang suatu topik disebut ….

A. preview teks

B. skimming

C. scanning

D. membaca intensif

E. membaca ekstensif

Jawaban: D. membaca intensif

Pembahasan: Membaca dengan tujuan mendapatkan pemahaman detail dan komprehensif tentang suatu topik disebut membaca intensif.

Oke deh, sekarang elo tahu kan kenapa teknik membaca intensif ini cocok banget buat persiapan UTBK elo? Nah, elo juga bisa nih dengerin penjelasan dari tutor kece Zenius dengan klik link di bawah ini, ya!

banner indonesia zenius

Jangan lupa juga buat latihan soal-soal try out dari Zenius, biar elo makin tercerahkan di sini ya!

See you!

Apa itu Framework? Kenapa Penting Buat Proses Berpikir Kita? – YouTube

Bagikan Artikel Ini!