Panduan Belajar UTBK Geografi 33

Panduan Belajar UTBK Geografi

Artikel ini membahas tentang berbagai tips panduan belajar untuk menghadapi UTBK Geografi, termasuk soal HOTS. Dilengkapi pula dengan latihan soal & pembahasannya.

Hai, Zenius Fellows! Gimana kabarnya lo hari ini? Wuih, UTBK bentar lagi, ya. Deg-degan ga? Udah sejauh mana persiapan lo? Atau jangan-jangan lo lagi cemas karena buanyak banget yang harus dipelajarin? Gak usah khawatir~

Kali ini gue mau nulis tentang panduan buat elo yang mau ambil Soshum di UTBK, khususnya mata pelajaran Geografi. Karena ga dikit yang bilang (tepatnya mengeluh, sih) ke gue pas mau belajar UTBK Geografi tuh kayak gini:

“Geografi tuh bosenin!! Belajarnya batu-batuan mulu ah”

“Apaan sih Geografi itu gak jelas banget! Semuanya dipelajarin dari gunung api, jumlah penduduk sampe planet juga ada!”

Panduan Belajar UTBK Geografi 34

Duh, anggapan ini tuh disebabkan karena belajar Geografinya cuma ngapalin doang dan gak pake konsep. Perlu gue klarifikasi, nih, biar gak keterusan.

Pertama, Geografi itu gak hanya pelajarin batu aja. Pernyataan kayak gitu terlalu menyederhanakan Geografi sebagai ilmu. Pada kenyataannya lo belajar tentang awan (atmosfer), kepadatan penduduk (antroposfer) sampe kecanggihan pemetaan dan Sistem Informasi Geografis (Peta dan SIG) di Geografi SMA kan? Nah, berarti Geografi itu sebenernya belajar #GakHanyaBatu, dong.

Kedua, Geografi emang seluas itu karena sifatnya yang multidispliner. Apa tuh, maksudnya? Jadi, Geografi itu membutuhkan ilmu-ilmu lain untuk mengkaji bahasannya. Kenapa? Karena pada dasarnya geografi itu ilmu yang mempelajari persebaran segala fenomena yang ada di Bumi dan sekitarnya. Selama segala sesuatu hal itu ada di planet Bumi dan ada kaitannya sama planet kita ini, itu semua adalah bahasan Geografi. Jadi no wonder kalo geografi itu luas banget, kan?

Beredarnya anggapan-anggapan negatif di Geografi ini menurut tebakan gue adalah karena terlalu seringnya bahasan batuan diajarkan di kelas (bahasannya juga sering banget disinggung di awal-awal kelas X) DAN bikin kegiatan belajarnya jadi bosenin di kelas. Jadinya, elo udah keburu males dan kemakan sama asumsi ini duluan. Saran gue: BUANG JAUH-JAUH ASUMSI NEGATIF ITU, OK?

Persiapan UTBK Geografi

Terus, gimana dong buat siapin UTBK Geografi ini? Langkah pertama yang harus elo lakukan adalah ketahui ‘arena perang’  lo sebagai strategi seperti yang udah dijelasin di tulisannya Glenn. Ya, maksudnya selain elo harus tau soal UTBK itu kayak apa dan jenisnya seperti apa aja, elo juga harus tau persebaran topik yang sering keluar di UTBK Geografi ini.

[table id=13 /]

Topik SBMPTN Geografi 2014 s/d 2018
Okay. Kalo dilihat dari data di atas, kita bisa tau kalo kemungkinan materi Hidrosfer, Litosfer dan Atmosfer keluar di soal UTBK itu tinggi. Yang ngebedain itu paling cuma jumlahnya. Materi Interaksi Desa-Kota sama Biosfer juga bisa dikatakan sering dengan jumlah yang ga sedikit. Tapi, perlu diinget juga tuh kalo materi Peta, Penginderaan Jauh dan Sistem Informasi Geografis (SIG) itu juga penting, dan kemungkinannya untuk muncul di soal juga tinggi. Meskipun SIG di data yang gue tampilin keliatannya cuma satu soal aja, tapi soal bahasan ini tuh saling berkaitan satu sama lain dan merupakan salah satu aspek penting untuk diuji di soal sekelas UTBK. Selebihnya sih, persebarannya agak tersebar gitu yah, jadi kadang muncul jadi soal di tahun sebelumnya dan kadang di tahun selanjutnya malah engga.

Panduan Belajar UTBK Geografi 35

Jadi apa aja yang harus gue pelajari?

Nah, sebelum kita lanjut ke langkah mengenai strategi, di sini gue mau ngasih tau aja bahwa jangan terlalu fokus sama persebaran data mengenai bahasan mana yang sering keluar, nanti malah jadi kelamaan mikir strateginya. You just have to do it now or never! Hal ini dikarenakan tiap soal UTBK Geografi itu GAK SELALU mencakup satu materi bahasan. Akan ada beberapa soal yang bahasannya berkaitan satu sama lain dan gak akan cukup kalo lo jawab pake common sense karena risiko kejebaknya bakal tinggi. Sebagai contoh, lo bisa cek salah satu soal UTBK 2017, yaitu nomor 12, yang jawabannya itu memerlukan pemahaman mengenai Persebaran SDA, Atmosfer hingga Biosfer.

Panduan Belajar UTBK Geografi 36

Okay, terus harus mulai dari mana, nih, belajarnya?

Menurut gue, soal UTBK Geografi memang agak dibanding yang lain dalam hal strategi belajar. Kenapa? Karena Geografi banyak banget menekankan analisis keterkaitan satu konsep dengan konsep lainnya. Well, gue gak akan bosen-bosennya bilang buat selalu kuasain konsep. Dengan lo ngerti konsepnya, lo bakal jadi termotivasi untuk belajar lebih dalem lagi. Urutan bahasan juga jadi penting karena ketika lo mau belajar pergerakan air laut misalnya, tapi lo masih ga paham sama konsep pergerakan angin, sih, itu bakal susah pahamnya.

Strategi belajar kayak gini akan ngebantu lo banget menghadapi soal HOTS yang membutuhkan kemampuan analisis. Baca lebih lanjut: Pembahasan Lengkap seputar Soal HOTS

So, here you go! Gue akan sarankan beberapa bahasan yang penting buat UTBK Geografi ini.

1. Hakikat Geografi

Menurut gue bahasan ini tuh PENTING BANGET buat kerangka berpikir lo di geografi. Jangan remehin bab ‘pengantar’ ini karena bisa jadi gambaran umum lo dalam ber-Geografi ria. Gue harap dengan lo menghayati video ini, lo bisa beneran jatuh cinta sama Geografi yang sebenernya bahasannya tuh #GakHanyaBatu

2. Geosfer: Litosfer, Atmosfer, Hidrosfer, Biosfer, dan Antroposfer.

Nah, lapisan bumi atau Geosfer ini gue akuin memang banyak dan padat banget bahasannya. Tapi, berdasarkan pengamatan gue, soal SBMPTN tuh suka ngeluarin subtopik utama pada masing-masing bahasan di Geosfer ini (kecuali bab Litosfer dan Antroposfer yang unpredictable). Gue saranin benerbener perdalam subtopik ini biar lo mantap dalam ngerjain UTBK. Subtopik Atmosfer yang sering banget muncul di UTBK adalah mengenai Iklim Köppen dan penerapannya sama fenomena El Niño dan La Niña. Kalo subtopik Hidrosfer lebih ke bahasan mengenai Air Tanah sama serba-serbi tentang Laut. Selain itu, bahasan Biosfer lebih banyak bahas tentang konteks dari persebaran vegetasi dan hewan di Indonesia. Jadi, pastikan lo gak ngeskip subtopik di bab-bab itu, ya!

3. Geografi Praktik: Penginderaan JauhPeta, dan Sistem Informasi Geografis.

Setelah lo pelajari bahasan mengenai lapisan Buminya, alangkah baiknya lo langsung pahami perangkat analisis geografinya yang ada dalam bahasan Geografi Praktik ini. Bahasan topik-topik ini tuh agak kompleks, jadi gue sangat menyarankan untuk perdalam konsepnya dengan riang gembira. Bahasan ini ga punya subtopik khusus yang sering keluar tapi karena udah gue sebut di awal bahwasanya bahasan ini penting so, don’t ever to skip this!

4. Geografi Regional: Interaksi Desa-Kota, Wilayah, dan Negara Maju & Berkembang.

Untuk bahasan ini, gue saranin buat pahami secara mendalam mengenai konsep dasar dari Interaksi Desa-Kota terlebih dahulu. Biasanya, soal yang keluar di UTBK itu adalah penerapan dari bahasan ini, yang bakal ada kaitannya sama bab Wilayah. Jadi, kedua bab itu penting banget dipelajari konsep dasarnya sebagai konsep awal. Kemudian, soal tentang negara maju dan berkembang itu biasanya tricky karena lebih kepada pengetahuan umum alih-alih bahasan konseptual. Jadi, kalo di topik Geografi Regional ini, mending lo fokus di bahasan Desa-Kota sama Wilayahnya aja dulu. Sisanya lo bisa asah melalui latihan soal.

5. Sumber Daya Alam dan Pembangunan Berkelanjutan

Sebenernya bagian ini tuh lebih ke penerapan dan ga konseptual banget. Soal yang keluar juga nuntut lo untuk punya pengetahuan umum juga, sih. Saran gue, lo ada baiknya kencengin di bagian konsep Geosfer (karena biasanya berkaitan dengan penerapan dari bab tersebut), dan banyakin latihan soal tentang topik ini aja. Oleh karena itu, gue taro bahasan ini di ujung strategi belajar Geografi ini.

Latihan Soal UTBK Geografi

Nah, kalo lo udah  cukup mantap dengan kelima topik dasar tadi, lo udah bisa langsung hajar berbagai soal yang ada di zenius.net termasuk pembahasan soal UTBK tahun-tahun sebelumnya buat mengasah pengetahuan Geografi lo. Inget, bahasannya jangan dihafal tapi perlu diasah lewat TO mandiri yang udah sering Glenn sebut di tulisannya. Buat pasokan soal-soalnya, bisa dicek di link di bawah ini. Monggo!

Nah, lo bisa download semua soal di atas dalam bentuk pdf GRATIS! Kalo lo ngerasa udah mentok, ada juga video pembahasannya. Dan bukan cuma soal UTBK Geografi aja, Zenius udah punya ribuan paket soal lengkap yang bisa lo download secara GRATIS, mulai dari USM STAN, SIMAK UI, UTUL UGM, dan banyak lagi. Soal-soal ini dibuat sama tutor Zenius dengan referensi yang berkualitas. Zenius juga udah menyediakan bentuk soal HOTS. Kalo lo mau download soalnya, lo bisa download aja di zenius.net ya!

Simpulan

Gimana? Udah kebayang, kan? Materinya emang (hampir) semua yang ada di SMA itu keluar di UTBK. Simply karena bahasan Geografi emang banyak. sih. So, gue bikin poin kesimpulan kayak gini buat menutup tulisan gue:

  1. Logical framework di Geografi itu sangat penting. That’s why gue bikin hashtag #GakHanyaBatu sebagai ajakan kepada lo semua untuk perluas mindset lo tentang Geografi. Jangan kemakan asumsi duluan yang nganggep Geografi cuma belajar batuan doang. Geography is more beautiful than that!
  2. Tipe soal di UTBK Geografi itu tricky. Tipe-tipe soalnya nuntut lo buat menganalisis keterkaitan satu konsep dengan konsep lainnya. Jangan terlalu habiskan waktu lo buat mikirin materi mana yang bakal keluar paling banyak atau sedikit. Lo sebaiknya mulai belajar dari sekarang. Do it now or never!
  3. Pentingnya belajar dengan konsep secara matang sekaligus memerhatikan urutan bahasan yang strategis. Jangan andalkan common sense doang dalam menjawab soal-soal Geografi ini. Pahami k o n s e p ya, guys!
  4. Ketiga poin sebelemnya akan memberikan lo amunisi yang tokcer untuk menjawab soal HOTS.

Finally, asalkan lo tau key points dari masing-masing bahasan dan bisa paham keterkaitan satu bahasan sama lain, sih, menurut gue UTBK Geografi lo bakal aman-aman aja! Mungkin ini debatable tapi merujuk dari pengalaman pribadi gue, kerjain aja yang gampang dulu dan yang bener-bener lo bisa kerjain. OK? Segitu dulu aja dari gue. Kalo lo punya pertanyaan, bisa langsung aja tanya ke gue ya. Good luck, para pejuang UTBK! ^^

meme utbk geografi

—————CATATAN EDITOR—————

Kalo ada di antara kamu yang mau ngobrol atau nanya ke Rifad tentang persiapan SBMPTN Geografi, langsung aja tinggalin comment di bawah artikel ini.

Bagikan Artikel Ini!